Quantcast
AudioHome GadgetNews

Korg Kronos: Workstation Keyboard Dengan 9 Mesin Suara

Korg kronos

Pernah mendengar istilah workstation? Saya yakin istilah tersebut sudah familiar di telinga Anda, dan kali ini hadir sebuah workstation untuk dunia musik yaitu Korg Kronos.

Korg Kronos adalah produk keyboard inovatif dari Korg yang baru saja dihadirkan untuk pasar Indonesia. Brand asal Jepang ini hadir dengan inovasinya yang menawarkan berbagai kemudahan untuk para musisi dengan berbagai kecanggihan yang ditawarkan.

Korg Kronos hadir dengan desain yang simpel dan elegan dan dilengkapi dengan joysticks, sliders, ribbon controller, serta pedal yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Disamping itu untuk memudahkan Anda bernavigasi keyboard ini juga telah disertai dengan sebuah layar sentuh.

Fitur-fitur yang ditawarkan Korg Kronos bisa dibilang sangat menarik, sebab dengan fitur-fiturnya tersebut membuat Korg Kronos lebih unggul dari produk keyboard yang ada sekarang. Fitur-fitur yang ditawarkannya misalnya fitur 9 mesin suara yang memberikan teknologi untuk menciptakan suara-suara baru dan unik, fitur 16 track combination yang memungkinkan semua mesin suara tersebut berfungsi secara bersama-sama dalam harmoni yang sempurna, Smooth Sound Transition, Mode Set List, Sequencer terintegrasi hingga 16 efek dengan kualitas pemium, serta sistem open sampling yang dapat mengaktifkan sampling suara secara instan dan resampling di semua mode program.

Anda juga akan semankin dipermudah dengan Korg Kronos dalam hal memproduksi lagu atau beraksi di panggung, pasalnya tersedia juga fitur Sequencer terintegrasi dengan pilihan 16 track MIDI + 16 track audio berkualitas studio rekaman, serta sebuah teknologi bernama KARMA yang dapat digunakan untuk mempermudah bermain musik dengan efek-efek hasil kreativitas Anda.

Dalam kemasannya yang cukup besar tersebut, keyboard ini juga telah dilengkapi dengan sebuah SSD berkapasitas 30GB yang dapat digunakan untuk menyimpan seluruh data musik Anda. Dan jika kapasitas tersebut dirasa kurang, Anda juga dapat mengekspansinya dengan opsi pilihan kapasitas yang lebih besar.

Dengan seluruh kecanggihannya tersebut, jangan heran yah jika Korg Kronos ditawarkan dengan harga yang cukup tinggi. Anda dapat membawa pulang Korg Kronos dengan harga sekitar Rp 35 Juta, hhmmmm..sangat pantas mengingat fitur-fitur yang ditawarkan akan sangat membantu Anda berkarir dalam bidang musik secara profesional? Selamat Berkarya!!

Back to top button